Puluhan Kader NU dan Takmir Masjid se-Garung Dilatih Sembelih Halal

Garung,(wonosobo.sorot.co)–Puluhan anggota Nahdlotul Ulama (NU) dan pengurus masjid se-Kecamatan Garung mendapat pelatihan sebagai juru sembelih halal (Juleha), Rabu (15/08/2018). Acara yang digelar di MTs Garung tersebut diadakan oleh Majlis Wakil Cabang (MWC) NU Garung bekerjasama dengan Dinas Pangan Pertanian dan Perikanan (Dispaperkan) Wonosobo beserta Majelis Ulama Indonesia (MUI) Wonosobo.

Ketua Panitia Kegiatan, Ahmad Thohir mengatakan, pelatihan diikuti oleh 64 orang yang terdiri dari anggota NU dan takmir masjid di wilayah Kecamatan Garung. Ia berharap melalui pelatihan tersebut, para peserta mampu menghasilkan hewan sembelihan yang memenuhi unsur aman, sehat, utuh, dan halal (ASUH).

Lebih lanjut, Thohir menyampaikan, penyembelihan yang dilakukan pada saat Idul adha merupakan suatu usaha untuk mematikan hewan dengan cara mengeluarkan darahnya sehingga menjadi halal dagingnya. Harapannya, agar semua juru sembelih di Kecamatan Garung khususnya warga NU bisa menyembelih dengan halal dan thoyyib.

Sementara itu, Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dispaperkan Wonosobo, Sigit Driyono menjelaskan, dalam pelatihan ini para calon juleha diajarkan untuk mengetahui bahwa penyembelihan yang menghasilkan daging asuh harus dilakukan dengan thayyib alias baik, tatmim atau sempurna, di antara dzabh alias ujung leher dan nahr atau pangkal leher.

Ia menuturkan penyembelihan menjadi titik kritis penentu apakah daging yang dihasilkan halal atau tidak. Hal itu, menurutnya merupakan salah satu tugas dari Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan, yaitu menyediakan hewan kurban yang layak serta menghasilkan daging yang halal untuk dikonsumsi masyarakat.