Bimbingan Teknis Juru Sembelih Halal Tahun 2018

Kegiatan praktek penyembelihan hewan yang halal dan thoyyib dalam rangka Kegiatan Bimbingan Teknis Juru Sembelih Halal tahun 2018 yang diikuti oleh takmir masjid di Kecamatan Kalibawang, pada tanggal 17 Juli 2018.

Dihadiri Kepala Dinas Pangan Pertanian dan Perikanan Kabupaten Wonosobo, MUI Kabupaten Wonosobo, MUI Kecamatan Kalibawang dan Kepala KUA Kecamatan Kalibawang.

Bimtek Juleha di Kecamatan Wadaslintang, Tanggal 19 Juli 2018. Peserta 35 takmir masjid Kecamatan Wadaslintang

Praktek penyembelihan hewan dalam rangka Kegiatan Bimbingan Teknis Juru Sembelih Halal di Kecamatan Leksono. Diikuti oleh sekitar 35 orang dari takmir masjid di Kecamatan Leksono dan Sukoharjo. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya memberikan pemahaman kepada masyarakat atas pentingnya penyembelihan yang halal dan thoyyib kepada takmir masjid/juru sembelih. kkegiatan ini bekerjasama dengan MUI Kabupaten Wonosobo dan Kemenag dalam hal ini KUA Kecamatan Leksono.

Praktek penyelembelihan hewan qurban dalam rangka bimbingan teknis juru sembelih halal di KUA kecamatan Leksono tanggal 31 Juli 2018. Kegiatan ini diikuti oleh 35 orang takmir masjid di kecamatan Leksono dan Sukoharjo. Kegiatan ini dilaksanakan bersama dengan MUI kabupaten Wonosobo dalam kesempatan ini dihadiri oleh KH Imam Shonhaji.

Pelatihan pemotongan hewan qurban yang dilaksanakan oleh lazisMu dengan narasumber dari dinas pangan pertanian dan perikanan kabupaten Wonosobo. Kepala Dinas Pangan Pertanian dan Perikanan Kabupaten Wonosobo memberikan sambutan pada acara pembukaan pelatihan pemotongan hewan qurban di PKU Muhammadiyah Wonosobo. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan Muhammadiyah dari tiap kecamatan di kabupaten Wonosobo

Bimbingan teknis pemeriksaan ante dan post mortem yang dilaksanakan dalam rangka persiapan kegiatan pengawasan dan pemeriksaan hewan qurban. Kegiatan ini dilaksanakan kerja sama Dinas Pangan Pertanian dan Perikanan dengan Fakultas Syari’ah dan Hukum UNSIQ Jawa Tengah di Wonosobo. Pelaksanaan bimbingan teknis tanggal 7 Agustus 2018 di UNSIQ, Kalibeber Wonosobo. Selain pemberian materi juga dilakukan praktek pemeriksaan di RPH Wonosobo pada tanggal 8 Agustus 2018. Kegiatan ini diikuti oleh 28 orang mahasiswa dan dosen FSH UNSIQ Wonosobo