Gapoktan Penerima Penghargaan Pengelola LP2B Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2017

Dalam rangka menjaga dan mendorong petani dan kepala daerah kabupaten / kota agar termotivasi dalam mempertahankan dan tidak mengalihfungsikan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B). Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan Penilaian Kepala Daerah dan Petani Berprestasi Tinggi Pengelola LP2B. Penilaian Kepala Daerah dan Petani Berprestasi Tinggi Pengelola LP2B memiliki nilai dan prestige tinggi, sehingga diperlukan mekanisme untuk menjaring calon penerima penghargaan yang benar-benar layak. Penerima Penghargaan diharapkan dapat menjadi contoh bagi Daerah dan Petani Pengelola LP2B untuk mempertahankan dan tidak mengalihfungsikan LP2B. Pada tahun 2017 ini, Gapoktan “Permata” Desa Mungkung Kecamatan Kalikajar Kabupaten Wonosobo mendapatkan penghargaan Petani Berprestasi Tinggi Pengelola LP2B dengan menerima Trophy, Uang Pembinaan sebesar Rp. 7.500.000,- dan Piagam Penghargaan dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang disampaikan oleh Bapak Gubernur dalam Acara Puncak Perayaan Hari Jadi Provinsi Jawa Tengah Ke-67 tanggal 15 Agustus 2017 di Lapangan Pancasila Semarang (Lapangan Simpang Lima Semarang).

Ayo Konsumsi Buah Lokal

Ayo konsumsi buah lokal

Dikirim oleh Kementerian Pertanian Republik Indonesia pada 17 Agustus 2017

Deseminasi Penjaminan Mutu dan Keamanan Pangan Asal Tumbuhan

Kepala Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan, Ir. Abdul Munir,M.Si menekankan pentingnya penjaminan mutu pangan segar asal tumbuhan baik pada proses penjaminan mutu maupun aspek pengawasannya. Hal ini terkait kebutuhan konsumsi buah dan sayur masyarakat di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta selama ini dipasok dari luar daerah, khususnya (Magelang, Wonosobo, Temanggung, Boyolali dan Klaten) sehingga diperlukan adanya kerjasama yang baik antara daerah pemasok dengan daerah penerima pasokan komoditi sayuran dalam rangka penjaminan mutu dan keamanan pangan, baik pada proses tanam sampai pada pengawasan pendistribusiannya.

Acara yang digelar Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta bersama Dinas Pangan,Pertanian dan Perikanan Kabupaten Wonosobo pada Selasa, 8 Agustus 2017 menghadirkan OPD terkait, Para Kepala Bidang pada Dinas Pangan, Pertanian dan Perikanan, para Ka.UPT/Koordinator PPL, petani, pengepul dan pedagang yang berlokasi pada sentra-sentra komoditi sayuran.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi tentang  Perda No.2 Tahun 2014 dan Pergub. No. 22 Tahun 2016 Daerah Istimewa Yogyakarta tentang Penjaminan Mutu dan Keamanan Pangan Asal Tumbuhan yang pada prinsipnya sebagai pedoman regulasi dalam  penanganan keamanan pangan, baik pada proses penjaminan mutu maupun aspek pengawasannya; .

(Dinas Pangan,Pertanian dan Perikanan Kabupaten Wonosobo)